Banyak orang menyukai kucing Siam karena bulu yang unik, keanggunan, dan mata biru mereka.
Seperti halnya kucing lain, kucing Siam dapat mengalami masalah ketombe.
Diet dan paparan sinar matahari merupakan salah satu penyebab munculnya ketombe pada kucing Siam.
Untuk menghilangkan ketombe dari kucing Siam diperlukan nutrisi yang tepat dan kebersihan yang terjaga.
Berikut adalah tips menghilangkan ketombe pada kucing Siam kesayangan Anda:
1. Sisir bulu kucing dengan hati-hati menggunakan jari atau sisir kutu untuk memeriksa adanya kutu.
Kutu dapat merusak jaringan kulit dan menyebabkan ketombe. Gunakan obat kutu jika diperlukan.
Sisir kucing Anda di luar ruangan atau di bathtub, agar semua kutu kucing bisa hilang.
2. Beli makanan kucing spesial yang diformulasikan khusus untuk ras
kucing Siam. Malnutrisi dapat menyebabkan kesehatan kulit yang buruk.
Banyak makanan murah yang tidak mengandung cukup vitamin dan nutrisi lain yang dibutuhkan tulang dan struktur otot kucing Siam.
3. Beri suplemen minyak ikan pada diet kucing Siam Anda.
Suplemen minyak ikan untuk hewan peliharaan akan membantu meningkatkan metabolisme lemak dalam jaringan kulit.
Beri sepertiga kapsul minyak ikan pada makanan kucing setiap hari
atau satu sendok makan minyak zaitun dua atau tiga kali seminggu.
4. Usahakan agar kucing Anda tinggal di dalam ruangan sebanyak mungkin.
Kucing Siam memiliki bulu pendek sehingga paparan sinar matahari dan cuaca dingin dapat membuat bulunya menjadi kering.
Alergen di luar ruangan seperti serbuk sari dapat pula mengiritasi dan mengeringkan kulit kucing.
5. Mandikan kucing dengan shampo ketombe khusus hewan peliharaan untuk melembabkan kulit kering.
Basahi dahulu kucing Anda sebelum menerapkan shampo ketombe ke
seluruh bulu kucing dan diamkan setidaknya 5 menit sebelum dibilas.
Mandikan kucing Siam dengan shampo ketombe sekali atau dua kali seminggu sampai ketombe hilang.
6. Bawa kucing ke dokter hewan untuk memastikan tidak ada masalah kesehatan lainnya yang menyebabkan ketombe.
Ketombe dapat mengindikasikan diabetes kucing, kutu, atau dehidrasi.
Ketombe yang parah membuat kucing Siam Anda selalu menggaruk kulitnya sehingga memicu luka, koreng, atau ruam kulit.
Monday, July 1, 2013
Related Posts
Tips Memelihara Kucing Persia: 10 Cara Memandikan Kucing Persia
Kucing Persia memiliki rambut panjang sehalus sutra yang membutuhkan perawatan khusus. Meskipun kucing Persia sering menjilati bulu mereka sendiri s ...Tips Memelihara Kucing Persia: Cara Memberi Makan Kucing Persia
Kucing Persia memiliki perut yang sensitif dan akan muntah jika mereka tidak diberi makanan dengan tepat. Disarankan bahwa kucing Persia diberi maka ...Tips Memelihara Kucing Persia: 9 Cara Menyisir Bulu Kucing Persia
Kucing Persia terkenal karena keindahan bulu panjangnya. Namun, bulu indah ini memerlukan perawatan ekstra pula. Salah satu perawatan dasar untuk ku ...Tips Memelihara Kucing Persia: 9 Cara Merawat Kucing Persia
Kucing Persia dengan bulu yang indah memang ideal dijadikan hewan peliharaan. Namun, jenis peliharaan ini memerlukan perawatan khusus untuk membua ...Tips Memelihara Kucing Persia: 8 Panduan Membeli Kucing Persia
Untuk mendapatkan kucing Persia terbaik Anda harus mengetahui beberapa informasi dasar sebelum membeli salah satunya. Berikut adalah tips membeli ku ...
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment
Mohon untuk berkomentar dan kritik yang bersifat membangun, Terima kasih.